Siap Sukseskan Pilkada 2024, Edy Suharmanto Ikuti Rakor Pilkada di Ujung Pandang

KIBAR.NEWS, DAERAH- Penjabat (Pj) Bupati Bombana, Edy Suharmanto mengikuti rapat koordinasi (Rakor) kesiapan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Kota Makassar, Rabu (26/6/2024).

Hadirnya Edy Suharmanto dalam rakor yang melibatkan seluruh kepala daerah, Forkopimda, TNI, Polri, KPU, Bawaslu dan tokoh masyarakat tersebut merupakan bentuk komitmen kesiapan Pemerintah daerah Kabupaten Bombana dalam menyukseskan Pilkada yang bakal dihelat 37 November 2024.

Pada kesempatan itu pula Pj. Bupati Edy menyatakan siap untuk berkolaborasi secara maksimal dalam memastikan bahwa proses demokrasi ini dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Rakor penyelenggaran Pilkada serentak wilayah Maluku, Sulawesi dan Kalimantan ini dipimpin langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia (Menkopolhukam RI), Marsekal TNI (Purn) Dr. Hadi Tjahjanto. di Phinisi Ballroom Hotel Claro, Kota Makassar, Sulawesi Selatan

Rakor dihelar dengan maksud menyatukan persepsi, menyamakan pemahaman serta menyiapkan segala aspek terkait dengan pelaksanaan Pilkada Serentak yang menyisakan waktu kurang lebih empat bulan lagi.

Pada kesempatan itu, Hadi Tjahjanto mengingatkan pentingnya menjaga stabilitas di bidang politik, hukum, dan keamanan yang kondusif dan terkendali.

“Seluruh komponen bangsa ikut terlibat aktif dalam menjaga serta mengedepankan persatuan dan kesatuan guna menghindari polarisasi masyarakat,” Kata Hadi Tjahjanto saat membawakan sambutan dalam rakot tersebut.

Sekedar diketahui, rakor ini diisi oleh lima narasumber yakni Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia (Mendagri RI) Muhammad Tito Karnavian, Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari, Ketua Bawadlu RI, Rahmat Bagja, Kabaharkam Polri, Mohammad Fadil Imran, dan Pangkogabwilhan II Marsdya TNI, Khairil Lubis.

Komentar