Bupati Bombana Buka Porseni, Serukan Persatuan Jelang HUT ke-22

Kibar News, Bombana – Pemerintah Kabupaten Bombana resmi membuka Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Bombana ke-22 yang berlangsung di Alun-alun Kasipute, Kecamatan Rumbia. Pembukaan acara tersebut dilakukan langsung oleh Bupati Bombana, Ir. H. Burhanuddin, M.Si.

Dalam sambutannya, Bupati Burhanuddin menekankan pentingnya kebersamaan dan persatuan seluruh elemen daerah menjelang Hari Jadi Bombana.

“Pada 18 Desember 2025 kita akan melaksanakan upacara HUT Bombana. Usia 22 tahun bukanlah usia muda. Pada tahap ini, saya berharap seluruh masyarakat, terutama ASN desa, kecamatan, hingga kabupaten, bergandengan tangan membangun kesejahteraan,” ujar Bupati Bombana.

Baca Selengkapnya  Dinas Perindakop Bombana Ajak Pedagang Bersinergi Tekan Inflasi

Ia juga mengajak seluruh masyarakat dan ASN untuk menghilangkan sekat dan memperkuat rasa kekeluargaan.

“Kita ini Indonesia, kita Sulawesi Tenggara, kita Bombana. Kita semua saudara. Bila kita adalah saudara, tidak boleh ada yang memisahkan diri. Pemerintah harus hadir pada setiap persoalan sekecil apa pun,” tegasnya.

Selain itu, Bupati menyinggung soal arah pembangunan daerah lima tahun ke depan, termasuk sektor pertanian dan perikanan.

“Lebih dari 50 persen masyarakat Bombana hidup dari agro dan perikanan. Kita bangkitkan sektor ini agar Bombana menjadi pusat industri pertanian dan perikanan,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Burhanuddin juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat dari Kabaena dan Mata Usu serta memastikan pembangunan di wilayah tersebut akan menjadi perhatian ke depan. Sebelum menutup sambutannya, ia memimpin doa bersama untuk kekuatan aparatur dan masyarakat dalam membawa Bombana menuju kesejahteraan dunia dan akhirat.

Baca Selengkapnya  Artis Ibu Kota Turut Ramaikan Malam Ramah Tamah HUT Kabupaten Kolut Ke-20

Rangkaian Porseni HUT Bombana ke-22

Porseni digelar sejak 11–18 Desember 2025 sebagai bagian dari rangkaian menuju puncak HUT Bombana pada 18 Desember 2025. Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan sportivitas, solidaritas, serta menjadi ruang hiburan bagi masyarakat.

Cabang yang dipertandingkan:

Olahraga
• Defile peserta OPD dan kecamatan
• Sepak bola mini OPD
• Sepak takraw kecamatan
• Bola voli kecamatan
• Bulu tangkis kecamatan
• Tenis meja kecamatan

Seni
• Lomba kasidah rebana
• Lomba lagu dangdut
• Sayembara Mars Bombana

Lomba tambahan
• Lomba kebersihan antar-OPD dan kecamatan
• Lomba masak kuliner tradisional
• Pameran pembangunan
• Melibatkan seluruh perangkat daerah, kecamatan, desa, instansi vertikal, BUMN/BUMD, perbankan, hingga pihak swasta.

Baca Selengkapnya  HUT Ke-20 Kabupaten Bombana Meriah Ditangan Edy Suharmanto

Selain Porseni, rangkaian kegiatan HUT Bombana ke-22 juga mencakup beberapa agenda besar seperti:

  • Sepak Bola Bupati Cup II
  • Road Race
  • Berkat Fishing
  • Tabligh Akbar
  • Adventure Trail
  • Pawai & Kirab Budaya
  • Gala Dinner bersama tokoh pemekaran
  • Malam ramah tamah dan konser artis ibu kota

Melalui seluruh kegiatan ini, Pemerintah Kabupaten Bombana berharap momentum 22 tahun menjadi penguat persatuan, energi baru pembangunan, dan simbol optimisme menuju Bombana yang lebih maju.

Baca Selengkapnya  Bupati Bombana Resmikan Pameran Pembangunan di Hari Jadi ke-22

Komentar