Turnamen Bola Volly Bombana Cup 2 Resmi Dibuka, Ini Pesan Pj Bupati Edy

KIBAR.NEWS, SPORT- Turnamen Bola Volly Bombana Cup 2 resmi dibuka oleh Penjabat (Pj) Bupati Bombana, Edy Suharmanto pada Selasa (30/4/2024) sore. Kompetisi bergengsi ini digelar di gedung Sarana Olahraga (SOR) Kecamatan Rumbia, Ibukota Bombana.

Rencananya, kegiatan ini bakal berlangsung selama sepekan, dengan menghadirkan 17 tim yang terdiri dari 11 tim putera dan 6 tim puteri. Mereka akan memperebutkan hadiah yang cukup menjanjikan dengan total seratus juta rupiah.

Dalam proses pembukaan turnamen ini, turut hadir Sekretaris Umum Persatuan Bola Volly Seluruh Indonesia (PBVSI) Provinsi Sultra, Ahmad, Ketua KONI Bombana, Arsyad. Hadir pula Forkopimda, para pegiat olahraga dan tentunya para penonton yang hadir meramaikan penyelenggaraan kegiatan tersebut.

Pj. Bupati Bombana saat melakukan service awal menandai pembukaan turnamen Bombana Cup 2

Pj Bupati Edy mengatakan, pihaknya menyambut baik dan mengapresiasi sepenuhnya upaya PBVSI Bombana yang telah menyelenggarakan kompetisi tersebut. Menurutnya, dalam suatu pertandingan, juara adalah tujuan utama para peserta. Namun, yang patut diingat oleh para pemain bukanlah sekedar mengejar juaranya, melainkan seni dalam bermain.

“Memang juara adalah tujuan utama, tapi alangkah baiknya jika pemain mampu menampilkan seni dalam permainan, karena yang ditonton bukan juaranya tapi bagaimana penampilannya, berjuanglah dengan sportifitas, tampilkan seluruh kemampuan yang ada miliki, jangan lupa seni dalam bermain,” pinta Edy Suharmanto.

Karena itu, Pj Bupati Edy mengajak seluruh elemen baik panitia maupun para peserta agar mampu menunjukkan sportifitas selama berjalannya kegiatan itu. Ia bahkan mengambil sebuah contoh atas kekecewaan supporter dan  pemain Indonesia saat berhadapan dengan Negara Uzbekistan di ajang piala Asia U-23. Dimana, para pemain dan supporter merasa kecewa atas indikasi kecurangan wasit yang ditugaskan

“Walaupun tindakan wasit itu benar atau pun keliru, kita yang menjadi penonton akan merasa tidak puas, Olehnya itu kami meminta kepada semua, berjuanglah dan tunjukkan sportivitasmu, ” pintanya.

Ketua PBVSI Bombana, Iskandar saat menyampaikan laporan pelaksanaan kegiatan Bola Volly Bombana Cup 2

Sementara itu, Ketua Persatuan Bola Volly PBVSI Kabupaten Bombana, Iskandar mengatakan bahwa turnamen Bombana Cup 2 diselenggarakan sebagai wadah untuk meningkatkan bakat dan kualitas generasi muda di bidang olahraga. Menurutnya, kompetisi tersebut menjadi ajang terbaik bagi para pemain Volly untuk menunjukkan kemampuan mereka dan bisa mewakili daerah hingga ke kancah Nasional.

Pada pertandingan tersebut lanjut Iskandar, terdapat 11 tim Putera dan 6 tim puteri yang akan bertarung selama 7 hari kedepan. “Mereka datang dari berbagai daerah dan berbaur dengan satu tim yang tergabung dari tim Sulawesi Tenggara, ada juga dari Sulawesi utara, Sulawesi Tangah dan pemain dari Jawa,” terang Iskandar.

Wakil Ketua II DPRD Bombana ini menambahkan terkait orang-orang yang dipercayakan menjadi wasit atau pemimpin volly termasuk sumber dana, hingga kegiatan tersebut mampu diselenggarakan dengan cukup meriah.

“Pertandingan ini dipimpin oleh teman-teman yang terakreditasi secara nasional dan dipilih menjadi wasit nasional. Lalu, sumber dana atas kegiatan ini berasal dari KONI dan Fun Raising Provinsi Sultra,” ujarnya.

Iskandar menginginkan kegiatan tersebut benar-benar bisa maksimal dan berjalan dengan baik sesuai harapan bersama. Ia juga berharap kegiatan tersebut bisa dilaksanakan kembali di tahun berikutnya agar bisa naik grade dan bisa berskala nasional.

Ketua KONI Bombana, Arsyad tengah menyampaikan arahan rasa terimakasihnya atas dukungan semua pihak sehingga kegiatan tersebut dapat diselenggarakan dengan cukup meriah.

Pada kesempatan itu juga, Ketua KONI Kabupaten Bombana, Arsyad menyatakan komitmennya untuk terus mendukung seluruh tahapan kegiatan Bombana Cup II. Pihaknya bahkan merencanakan untuk menghidupkan ragam cabang olahraga (Cabor) dan siap bekerjasama dengan Pemerintah daerah untuk menfasilitasi Cabor yang akan menggelar kegiatan.

“Koni ini adalah jembatan olahraga, kemampuan kita tidak bisa kami laksanakan jika tidak ada dukungan dari Pemda. Makanya pada kesempatan ini, kami mengucapkan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Penjabat Bupati Bombana yang sangat mendukung Koni dalam menfasilitasi Cabor yang akan melakukan kegiatan-kegiatan olahraga serta pembinaan olahraga yang ada di daerah kita,” ujar Arsyad.

Komentar