Simbol Kebersamaan, Burhanuddin Siap Gunakan Baju Adat Bajau Saat Kampanye

Kibar News, Bombana – Calon Bupati Bombana, Ir. H. Burhanuddin, M.Si, bersama istri tercinta, Hj. Fatmawati Kasim Marewa, S.Sos, melakukan kunjungan ke Dusun Bajo Terapung, Kelurahan Boepinang Barat, pada Kamis (19/09/2024).

Kunjungan ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat suku Bajau, yang mayoritas menggantungkan hidup dari hasil laut.

Baca Selengkapnya  ASN dan Warga Wajib Tahu Pesan Pj. Bupati Bombana Jelang Pemilu 2024

Dalam kunjungannya, Hj. Fatmawati bertemu dengan kelompok wanita yang tergabung dalam komunitas FATIMAH PEMBERANI. Pertemuan tersebut diwarnai dengan kegiatan ramah tamah, di mana Hj. Fatmawati menyapa para anggota kelompok dan membagikan jilbab sebagai bentuk kepedulian dan dukungan.

Sementara itu, Burhanuddin memilih untuk berjalan kaki menyusuri wilayah pesisir Boepinang. Dengan cara ini, ia mendengarkan langsung keluhan dan harapan masyarakat.

Interaksi ini diharapkan dapat menjadi inspirasi dalam merumuskan program kerja jika dirinya terpilih sebagai Bupati Bombana periode 2025-2030.

Baca Selengkapnya  Netralitas ASN Hantui Pilkada Bombana

Dalam pernyataannya, Burhanuddin mengungkapkan kedekatannya dengan masyarakat suku Bajau.

“Kalau tidak ada suku Bajau, jarang kita bisa menikmati ikan-ikan enak.Saya berkomitmen untuk memberdayakan masyarakat Bajau, mulai dari peningkatan fasilitas di laut, hingga pemerataan pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur,” ujarnya.

Lebih lanjut, Burhanuddin menegaskan pentingnya pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang unggul di Bombana. Ia juga menyampaikan rencananya untuk mengenakan pakaian adat suku Bajau dalam setiap agenda kampanye.

Baca Selengkapnya  Pilkada Bombana, PJ Edy Suharmanto: Kepala Desa Harus Netral

“Saya merasa nyaman dan dekat dengan masyarakat Bajau, sehingga memakai baju adat mereka adalah bentuk penghargaan dan kebersamaan,” tambahnya.

Kunjungan Burhanuddin dan istrinya ini mendapat sambutan hangat dari warga setempat, terutama dari kelompok FATIMAH PEMBERANI, yang terus mendukung pasangan Burhanuddin dan Ahmad Yani dalam pencalonan mereka sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bombana periode mendatang.

Dengan semangat kebersamaan ini, Burhanuddin berjanji akan terus memperjuangkan aspirasi masyarakat pesisir agar kesejahteraan dan pembangunan di Bombana dapat terwujud secara merata.

Baca Selengkapnya  Pasar Kembali Kotor, Pedagang Rindu Kepemimpinan Burhanuddin

Komentar