Hendak Menerkam Ternak, Warga Bombana Dihebohkan Munculnya Seekor Buaya

KIBAR NEWS, DAERAH- Seekor buaya berukuran 3 meter ditemukan di kolong rumah kebun warga di Desa Biru, Kecamatan Poleang Timur, Kabupaten Bombana, Rabu (3/1/24).

Buaya ditemukan dalam keadaan hendak memangsa ternak kambing warga yang berjumlah 9 ekor. Namun, Buaya itu bernasib sial dan tak satupun kambing yang berhasil ia terkam karena terlihat oleh warga.

Buaya muara ini diperkirakan menjadi kawanan dari buaya yang ditangkap warga sebelumnya dan diakui sebagai sosok yang selalu meresahkan warga.

Kepala Desa Biru Sainal Arifin mengatakan, dirinya bersama warganya telah menangkap buaya tersebut secara ramai-ramai. Kata dia, meski sosok makhluk itu sangat menakutkan, pihaknya tetap akan menyerahkan ke pihak berwajib untuk ditangani.

“Hari ini, warga Desa Biru telah menangkap seekor buaya yang berukuran lebih dari 3 meter dan lebar sekitar 70 sentimeter di lokasi perkebunan warga. Jadi mulanya, warga Desa Biru melihat seekor buaya di kolong rumah kebun yang ada di Desa Biru, dan buaya itu diperkirakan akan memangsa kambing yang ada di belakang rumah kebun itu , ” ungkap Kepala Desa Biru, Sainal Arifin.

Rencananya lanjut Arifin, buaya tersebut akan diserahkan ke balai konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sultra untuk dipindahkan ke penangkaran.

” Kami berharap seluruh warga yang ada di sekitaran sungai Desa Biru agar lebih berhati-hati, khususnya bagi petani yang hendak ke kebun, ‘ ujarnya.

 

Komentar